Cara Membedakan Antara Flashdisk Original dengan Flashdisk KW

GADGETINOW | Flashdisk merupakan media penyimpanan yang sering digunakan untuk memindahkan data dari PC/Laptop. Flashdisk lebih dipilih daripada perangkat penyimpanan lain karena Flashdisk jauh lebih praktis saat digunakan. Walaupun memori penyimpannya kecil, Flashdisk tetap menjadi pilihan utama untuk memindahkan data.

Jika kalian ingin membeli Flashdisk, ada beberapa hal yang harus kalian perhatikan karena belakangan ini banyak sekali beredar Flashdisk KW atau palsu. Kualitas dari Flashdisk KW ini sangat jauh berbeda dengan Flashdisk yang asli atau Original. Bagaimana cara membedakan Flasdisk Original dengan Flashdisk yang KW? Simak artikel ini sampai selesai.

flashdisk kw dan ori

Ada beberapa merk Flashdisk yang dipalsukan oleh beberapa oknum tidak bertanggung jawab. Banyak sekali Flashdisk KW yang dijual Online saat ini. Hal ini tentu menjadi masalah dan memunculkan keraguan saat ingin membeli Flashdisk di toko online.

Kualitas dari Flashdisk yang asli dengan yang palsu sangat jauh perbedaannya. Berikut cara untuk mengetahui cara membedakan Flashdisk yang asli dengan yang KW.

Cara Untuk Membedakan Flashdisk Asli dengan Flashdisk Palsu


Ada beberapa hal yang wajib kalian perhatikan saat membeli Flashdisk di toko online untuk membedakan antara Flashdisk asli dengan Flashdisk yang palsu. Berikut diantaranya.

1. Perhatikan Harga


Flashdisk yang Original tentu memiliki harga yang lebih tinggi jika dibandingkan Flashdisk KW. Harga adalah hal utama yang dapat digunakan sebagai pembanding untuk membedakan Flashdisk yang asli dengan yang palsu.

Walaupun tidak semua Flashdisk murah itu KW, Namun tetap saja jika harganya tidak masuk akal bisa jadi Flashdisk tersebut adalah Flashdisk palsu alias KW.

2. Perhatikan Kapasitas


Hal yang kedua untuk membedakan antara Flashdisk Ori dengan yang KW adalah dari segi kapasitas. Kapasitas Flashdisk pada umumnya terbagi dari mulai (4GB, 8GB, 16GB, 32GB, 64GB).

Jika kalian menemukan Flashdisk yang tidak lazim kapasitas ukurannya seperti Flashdisk dengan kapasitas diatas 100GB dan memiliki harga yang murah, jelas sekali jika Flashdisk tersebut adalah Flashdisk KW.

3. Kecepatan Transfer Data


Kecepatan transfer data pada Flashdisk adalah faktor yang paling utama untuk membedakan Flashdisk yang asli dengan yang palsu. Flashdisk asli atau original biasanya memiliki kecepatan transfer data yang cepat dan stabil.

Sedangkan jika Flashdisk palsu alias abal-abal memiliki kecepatan transfer data yang lambat dan relatif tidak stabil.

4. Lihat Serial Number


Jika kalian sudah terlanjur membeli Flashdisk dan ingin memastikan Flashdisk yang kalian beli itu benar original atau KW, kalian bisa melakukan cara ini. Yaitu dengan cara membongkar dan melihat isi dari jeroan Flashdisk yang kalian beli. Berikut contohnya.


Jika pada Flashdisk asli memiliki nomor serial berupa kertas putih berisikan info chip yang dipakai. Sedangkan Flashdisk KW tidak memiliki nomor serial alias polos.

6. Hologram


Merk Flashdisk seperti Toshiba memiliki logo hologram di paket penjualannya. Hal inilah yang memudahkan kita dalam membedakan Flashdisk asli dengan Flashdisk palsu.


Terlihat jika logo hologram pada bungkus Flashdisk Toshiba asli terlihat lebih keemasan dan rapih ketimbang dengan bungkus Flashdisk Toshiba yang KW.

7. Garansi


Hal terakhir untuk membedakan Flashdisk original dengan Flashdik KW adalah masa garansi. Flashdisk original atau asli memiliki garansi resmi kurang lebih satu tahun dan bisa ditukar apabila terjadi kerusakan. Sedangkan Flashdisk palsu atau KW biasanya hanya memiliki garansi toko selama beberapa hari hingga satu minggu.

Itulah dia beberapa cara untuk membedakan Flashdisk yang asli dengan yang palsu. Semoga kita semua bisa memilih produk yang benar-benar asli dan bisa membedakan mana produk yang palsu karena saat berbelanja di toko online. Sekian artikel cara membedakan Flashdisk original dan Flashdisk KW. Semoga bermanfaat.
Naufal R
Naufal R Seorang pelajar yang tertarik dengan dunia teknologi dan juga hobi menulis.

No comments for "Cara Membedakan Antara Flashdisk Original dengan Flashdisk KW"