5 Cara Mengecek dan Mengetahui Nomor Seri IMEI Pada iPhone

GADGETINOW | Mendengar kata iPhone tentu yang terlintas di pikiran kita adalah smartphone mahal yang memiliki daya tarik tersendiri bagi yang mempunyai smartphone ini. iPhone merupakan smartphone yang dibuat oleh Apple, salah satu perusahaan elektronik raksasa yang berasal dari USA.

Jika ingin membelu atau mengecek keaslian iPhone bisa kita lakukan dengan cara mengecek nomor seri atau yang biasa disebut dengan istilah IMEI. IMEI ini dapat digunakan untuk mengecek keaslian pada iPhone. Bagaimana cara cek dan melihat nomor IMEI di iPhone? Simak artikel berikut ini.

cek imei iphone

Nomor IMEI ini merupakan salah satu dari sekian banyak cara untuk membedakan iPhone yang asli dan iPhone yang rekondisi ataupun refurbish (daur ulang).

Untuk mengecek nomor serial atau IMEI pada iPhone kalian, kalian bisa melihat  nomor seri iPhone di beberapa tempat. Berikut 5 cara yang bisa kalian lakukan untuk mengetahui IMEI pada iPhone kalian.

Cara Cek Nomor IMEI Pada iPhone


Setidaknya ada lima cara yang bisa kalian lakukan untuk mengetahui nomor seri pada iPhone yang kalian miliki. Ini dia beberapa cara untuk mengecek nomor IMEI pada iPhone.

1. Mengetahui Nomor IMEI Lewat Box iPhone


cara cek IMEI pada dus iphone

Cara mengetahui nomor serial pada iPhone yang pertama adalah melalui Box atau lebih tepatnya bagian belakang Box pada iPhone. iPhone sendiri memiliki Box berwarna putih dengan beberapa informasi di bagian belakang Boxnya.

Selain nomor IMEI, kalian juga bisa menemukan Informasi atau spesifikasi iPhone yang kalian miliki lewat bagian belakang Box.

2. Mengetahui Nomor IMEI Lewat SIM Tray


cara cek imei iphone dengan mudah

Yang kedua adalah melihat nomor IMEI pada iPhone melalui sim tray. Apa itu sim tray? Sim tray adalah tempat yang digunakan untuk menaruh atau meletakkan sim card pada Smartphone. Pada smartphone iPhone, Sim tray juga bisa digunakan untuk melihat nomor serial atau IMEI.

3. Mengetahui Nomor IMEI Lewat Bagian Belakang iPhone


cara mengetahui nomor IMEI pada iphone

Cara yang ketiga adalah cara yang paling mudah untuk mengetahui dan mengecek nomor IMEI pada iPhone. Kalian hanya tinggal membaca informasi IMEI yang tertera pada bagian backdoor iPhone.

4. Mengetahui Nomor IMEI Lewat Pengaturan


cara cek nomor IMEI lewat pengaturan

Cara mengetahui nomor IMEI iPhone yang keempat adalah melalui menu setting. Kalian bisa menemukan berbagai macam informasi iPhone yang kalian gunakan dengan masuk ke pengaturan lalu pilih opsi "About".

Selain IMEI kalian juga bisa menemukan berbagai informasi seperti nomor model, alamat Wifi (Mac Address), alamat Bluetooth, ICCID, MEID, dan informasi lainnya seputar iPhone kalian.

5. Mengetahui Nomor IMEI Lewat Itunes


cara melihat nomor seri iphone lewat itunes

Cara cek nomor iPhone yang terakhir adalah melalui Itunes. Kalian bisa membaca nomor serial atau IMEI iPhone kalian dengan mudah ketika menghubungkan iPhone yang kalian miliki ke PC/Laptop melalui Itunes.

Kesimpulan


Itulah dia beberapa cara paling mudah untuk mengetahui IMEI pada iPhone yang kalian miliki diantaranya melalui Box, bagian belakang iPhone. Sim tray, pengaturan, dan lewat Itunes. Biasanya nomor seri atau IMEI pada iPhone terdiri dari 15 digit angka.

Selain dapat menentukan keaslian iPhone nomor IMEI juga bisa kalian gunakan untuk mengecek masa garansi, nomor mesin, dan lain sebagainya. Sekian artikel cara cek nomor IMEI pada iPhone. Semoga bermanfaat.
Naufal R
Naufal R Seorang pelajar yang tertarik dengan dunia teknologi dan juga hobi menulis.

No comments for "5 Cara Mengecek dan Mengetahui Nomor Seri IMEI Pada iPhone"